Kamis, 13 November 2008

Tahapan-tahapan Penipuan

Tahapan-tahapan Penipuan:

Mencari Investor atau Korban Penipuan
-Pelaku Kejahatan mencari marketing untuk mencari korban. Marketer, bisa pacar Pelaku Kejahatan atau korban penipuan langsung
-Pelaku Kejahatan menjelaskan kepada Marketer mengenai transaksi bisnis penggandaan uang yang sangat spektakuler, memberikan uang dan kenikmatan kepada Marketer.
-Marketer dan atau pelaku kejahatan mencari Investor atau korban yang memiliki uang modal bersama-sama ataupun sendiri-sendiri.
-menemukan Investor, Marketer disuruh untuk meyakinkan mengenai bisnis spektakuler penggandaan uang.

Pertemuan Pertama
-pada pertemuan pertama Investor diajak bertemu di Hotel bintang 5 untuk demo penggandaan uang. Investor disuruh membawa uang pecahan USD 100 atau beberapa ratus dollar, Pelaku Kejahatan disuruh untuk mencatat seri uang USD 100.
-Pelaku Kejahatan, Marketer dan Investor mulai memproses penggandaan uang USD 100 dan menghasilkan profit USD 200, sehingga total seluruhnya USD 300.
-Penggandaan uang berhasil!
uang modal USD 100, yang sudah dicatat nomor serinya, dikembalikan kepada Investor, sedangkan profit dari penggandaan uang sebesar USD 200, dibagi 2. USD 100 untuk Investor dan USD 100 untuk Teknisi.
-Uang USD 200 hasil penggandaan uang memiliki nomor seri yang berbeda dengan uang modal USD 100.
-Teknisi memerintahkan kepada Investor untuk menukarkan profit USD 100 tersebut pada money changer dan berhasil bisa ditukarkan.
-Penukaran uang hasi penggandaan berhasil di money changer.
-Pembicaraan transaksi penggandaan uang dalam jumlah besar juga sama dengan transaksi USD 100. Teknisi menanyakan kemampuan Investor berapa banyak uang yang akan digandakan.

Pertemuan Penggandaan Uang
-Sudah ditentukan tempat dan waktu serta berapa besar uang modal yang akan digandakan.
-pihak yang hadir Teknisi, marketer, Investor. Tentunya, investor tidak dapat membawa terlalu banyak orang. Apabila transaksi dalam jumlah besar, maka ada beberapa teknisi.
-Investor membawa dan menyerahkan uang modal misalnya 1 milyar, pecahan USD 100, dan semuanya sudah dicatat nomor serinya.
-selanjutnya, Teknisi melakukan penggandaan uang, menyediakan bahan-bahan yang diperlukan seperti bahan kimia, kertas putih uang berbentuk dollar dan tinta.
-Investor melihat proses penggandaan uang, 1 uang USD 100 diapit oleh uang kertas putih yang diharapkan jadi uang profit hasil penggandaan.
-Uang modal diapit oleh uang kertas putih sampai seluruh uang modal habis.
-selanjutnya, diberi bahan kimia, diberi tinta, dan dibungkus plastik dan diikat lak ban supaya tidak masuk dan kena udara.
-setelah melewati waktu yang ditentukan bungkusan plastik dibuka dan dicuci serta dikeringkan.
-Penggandaan uang dinyatakan bermasalah oleh Pelaku Kejahatan karena hasilnya tidak sempurna seperti pecahan USD 100 sehingga tidak mungkin ditukar di money changer. Oleh karenanya, Pelaku Kejahatan menyatakan harus diperiksa di laboratorium.
-Investor yang bingung dan kecewa karena tidak menyangka penggandaan gagal, sebab pada saat demo penggandaan uang berhasil.
-demi keselamatan uang modal yang ada didalam ikatan bersama-sama uang kertas penggandaan maka disepakati agar Teknisi akan menanyakan kembali kepada laboratorium, untuk membuat uang tidak bermasalah.
-teknisi, marketer dan Investor berpisah.
-Uang modal sebenarnya tidak ada didalam ikatan bersama-sama uang penggandaan yang diberi tinta dan diikat lak ban.
-uang modal dengan kelihaian tangan dan kecepatan tangan masih utuh dan dibawa keluar bersama-sama oleh Pelaku Kejahatah.
-Agar Investor mempercayai uang modal mereka berada di dalam ikatan uang penggandaan dan diikat dengan lak ban. oleh karenanya, Pelaku Kejahatan menyerahkan seluruh ikatan uang penggandaan kepada Investor dan Pelaku Kejahatan akan memeriksa di laboratorium dan membawa berita kepada Investor bagaimana mengatasi masalah.
-pada saat Pelaku Kejahatan berpisah dengan Investor, Pelaku Kejahatan telah membawa uang modal asli milik Investor.

Pertemuan memberitahu hasil Laboratorium
-Pelaku Kejahatan kembali bertemu dengan Investor untuk memberitahukan bahwa ada hal-hal yang perlu ditambahkan pada uang penggandaan yang diikat sehingga tidak Kadaluarsa.
-Apabila uang tidak ditambahkan bahan kimia tertentu maka dalam waktu yang ditentukan akan kadaluarsa.
-untuk membeli bahan kimia agar tidak kadaluarsa dan agar menyelesaikan masalah penggandaan uang yang tidak selesai, maka Pelaku Kejahatan meminta uang kembali sebesar ratusan juta atau milyaran.
-apabila Investor setuju, maka akan diberikan kembali kepada Pelaku Kejahatan untuk membeli bahan-bahan kimia.

Pertemuan memperbaiki uang penggandaan
-setelah sepakat, Investor dan Pelaku Kejahatan bertemu kembali dan sebelumnya Investor sudah menyerahkan uang.
-akan tetapi setelah diproses kembali, uang penggandaan tetap tidak berhasil.
-akibatnya Investor kehilangan uang ratusan atau milyaran rupiah untuk yang kedua kalinya.
-Pelaku Kejahatan akan mendapatkan uang lagi untuk yang kedua kalinya.

Korban penggandaan uang yang masih percaya uang mereka ada didalam ikatan penggandaan uang, maka akan mencari-cari teknisi lain yang dapat menyelesaikan masalah mereka. Tetapi sebenarnya penggandaan uang tidak akan pernah selesai, dan Investor hanya akan menjadi korban seluruh teknisi yang ada. Berpindah dari satu penipu kepada penipu lainnya. Terkadang, Pelaku Kejahatan telah menghubungi rekannya, untuk dinyatakan sebagai ahli teknisi baru yang dapat menyelesaikan masalah penggandaan.